Sabtu, 14 Maret 2015

NEMATHELMINTHES

Nemathelminthes


Nemathelminthes berasal darI bahasa latin, nematos artinya benang dan nelminthes artinya cacing. Anggota-anggota Nemathelminthes mencakup berbagai cacing gilig: hewan dengan tubuh silinder memanjang, tidak beruas-ruas, dan sangat panjang.

        Nemathelminthes adalah hewan PseudoselomataPseudoselomata adalah hewan yang mempunyai rongga tubuh semu.

Ciri-Ciri dan Struktur Nemathelminthes:
1. Tubuh berbentuk bulat panjang dengan ujung runcing, triploblastik, dan simetri bilateral. Triploblastikadalah hewan dari kindgom animalia yang mempunya 3 lapisan tubuh.

2. Memiliki rongga tubuh semu (pseudoselomata)

3. Umumnya memiliki ukuran mikroskopis.

4. Betina berukuran lebih besar dari pada jantan.

5. Tidak bersegmen.

6. Kullitnya halus, licin, dan dilapisi kutikulaKutikula berfungsi melindungi diri dari enzim inangnya.Kutikula akan semakin kuat, ketika cacing gilig hidup di usus inangnya daripada hidup bebas.

6. Memiliki sistem penceraan yang sempurna, diantaranya mulut, faring, usus, dan anus.

7. Tidak memiliki pembuluh darah dan sistem  respirasi. Makanan akan dialirkan ke seluruh tubuh menggunakan carian pseudoselom.

8. Pernapasan berlangsung secara difusi melalui permukaan tubuh.

9. Bersifat kosmopolit di air laut, air tawar, maupun sebagai parasit.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar